Wisata Kuliner Jogja

Wisata Kuliner Jogja

Home » Resto

Bakoel Coffee, Sajian Kopi Mantap yang Tiada Duanya

Bakoel Coffee, Sajian Kopi Mantap yang Tiada Duanya Jogja

Jakarta seolah tak pernah kehabisan  daya tarik, khususnya dalam hal tempat nongkrong. Setiap saat selalu saja ada yang baru dan menawarkan inovasi ataupun daya tarik baru. Tapi diantara ramainya coffeshop atau kafe di Jakarta, ada satu tempat yang sedari dulu menarik perhatian saya dan membuat saya selalu kembali mengunjunginya untuk nongkrong sembari menikmati kopi, Bakoel Koffie.

Yup, tempat ini mungkin sudah menjadi langganan saya lebih dari tiga tahun. Diantara keempat cabang yang berada di Jakarta, saya selalu memilih gerai yang berlokasi di Jl. Senopati Raya No. 92 karena kebetulan tak jauh dari tempat saya tinggal. Selain itu, di gerai ini juga terdapat sebuah galeri seni yang selalu menggelar pameran. Kopi dan seni, dua hal yang sangat pas untuk dipadukan dalam satu tempat. Pada kunjungan saya ke Jakarta kali ini pun saya (lagi-lagi) menyempatkan diri untuk mampir ke Bakoel Koffie ini.

Yang membuat saya ketagihan adalah cita rasa kopi yang ditawarkan dan suasananya. Seperti biasa, saya memesan satu gelas Latte dan sepotong Espresso Tiramisu. Dua menu ini memang menjadi langganan saya beberapa waktu terakhir. Berhubung saya mengunjunginya siang hari, saya pun mendapatkan suasana yang nyaman karena tidak dipadati orang. Dan saya pun mendapatkan menu saya dengan waktu yang relatif singkat.

Sembari mengerjakan beberapa pekerjaan, saya pun menikmati minuman saya. Rasa kopinya benar-benar mantap. Biji kopinya yang dipilih diolah dengan sangat baik membuat cita rasa kopinya terasa sangat fresh. Kombinasi susunya pun terbilang pas. Dulu, saya pikir kepiawaian mengolah kopinya hanya pada minumannya, namun rupanya menu Espresso Tiramisu yang menggunakan bahan dari kopi pun memiliki rasa yang tak kalah lezat. Kelembutan teksturnya, rasa kopinya, hingga tingkatan rasa manisnya pun berpadu dengan sangat sempurna.

Satu hal lagi yang tak bisa dilepaskan dari suasana Bakoel Koffie adalah suasananya yang nyaman. Untuk Mendapatkan kelezatan menu kopi serta kenyamanan suasana seperti ini, saya hanya perlu mengeluarkan uang tak lebih dari Rp. 60.000 untuk menikmati kedua menu tersebut.

 

Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.

(Dito/DISKON.com)


Tags : Kuliner, Jakarta, Kopi,Nongkrong


Komentari kuliner ini


© 2013 MakanJogja.com | Wisata Kuliner Jogja | Kontak Tim Makanjogja | hosted by IDwebhost Page loaded in 0.0669 second.